"Tidak perlu memuji. Ini semua hanya keberuntungan." Su Ruowan tersenyum dengan sangat rendah hati.
Saat tahu Su Ruowan terpilih untuk final, Ayah, Ibu, dan Kakaknya sangat senang. Mereka bahkan merayakannya tadi malam dan membelikannya hadiah yang sangat mahal.
Dia akhirnya bisa menyombongkan diri dan bisa membalas kekalahannya dari Shen Xi dalam kompetisi menari.
Dalam kompetisi desain internasional kali ini tidak sembarangan orang bisa masuk final.
Kompetisi menari tidak sebanding dengan kompetisi desain internasional ini!
"Memang tidak semua orang memiliki keberuntungan seperti itu" Chen Bingbing melirik Shen Xi di barisan belakang dengan jijik, dan dengan sengaja meningkatkan volumenya. Dia berkata dengan nada aneh, "Aku dengar bahwa ada seseorang di kelas internasional yang tidak tahu diri dan tidak tahu malu untuk ikut dalam kompetisi!"
Support your favorite authors and translators in webnovel.com