Ye Futian bisa merasakan kekuatan iblis yang menyelimuti kelompok kultivator ini. Berdasarkan hal tersebut, dia bisa menebak dari mana kelompok ini berasal.
Meskipun Ye Futian tidak mengetahui identitas pemuda di hadapannya ini, namun sudah tidak perlu diragukan lagi bahwa kelompok ini berasal dari Dunia Iblis. Jika tidak, semua anggota kelompok ini tidak mungkin bisa memiliki aura iblis yang begitu kuat.
Para kultivator dari Kota Kekaisaran Song memandang ke arah Ye Futian. Mereka ingat bahwa Mei Ting juga pernah datang berkunjung ke Akademi Heavenly Mandate. Kenapa para kultivator dari Dunia Iblis ini tidak mencari reruntuhan-reruntuhan yang baru saja muncul, tetapi malah datang kemari untuk menemui Ye Futian? Dari tatapan mata pemuda yang berada di bagian depan itu, mereka jelas datang kemari untuk menemui Ye Futian.
Mungkinkah ada rahasia yang tersembunyi di balik semua ini?
Support your favorite authors and translators in webnovel.com