webnovel

Lady in Red (21+)

"Cinta itu buta dan tuli. Memang. Karena, jika cinta tidak buta dan tuli, maka itu bukan cinta, tapi LOGIKA." Vince Hong sudah merasakan berbagai jenis cinta, sekaligus berbagai jenis ranjang dan desahan, namun akhirnya dia tersudut pada sebuah cinta buta dan tuli yang menjungkir balikkan kewarasan dia, meski itu artinya... TABU, karena seseorang yang dia cintai, adalah sesorang yang tidak seharusnya dia kejar. ============================================ Novel ini sarat akan ADEGAN DEWASA. Tolong bijaksana dan bijaksini dalam memilih bacaan. Novel ini hanya utk para pendosa, bukan utk orang2 suci tanpa dosa, apalagi utk anak2. Krn novel ini justru menceritakan bagaimana cara membuat anak... /PLAK!/

Gauche_Diablo · สมัยใหม่
Not enough ratings
1000 Chs

Why Can't I (2)

Why Can't I

- Liz Phair -

=========

Sesudah Ruby pergi dengan Redd, Cleo balik badan dan masuk ke dalam rumahnya. Dia agak menyesal karena malah menyuruh Redd untuk mengantar pulang Ruby. Coba kalau dia bisa menahan Redd satu malam saja untuknya.

Ahh, sudahlah. Tidak boleh memikirkan keuntungan diri sendiri dulu. Saat ini dia masih memiliki 'pasien' yang harus dia tenangkan dan tangani.

Cleo pun mulai mengetuk kamar tamu yang dia atur sebagai ruang tidur untuk Vince Hong di rumah itu. "Vince? Vince apakah kau sudah tidur?"

Tidak ada jawaban dari dalam. Cleo bertanya-tanya, apakah sebaiknya dia masuk begitu saja ke dalam dan bicara pada Vince Hong? Tapi, bagaimana jika itu malah membuat Vince semakin marah?

Hm, karena sepertinya Vince Hong membutuhkan waktu sendirian saja malam ini tanpa gangguan apapun, maka Cleo akan membiarkannya saja. Semoga saja besok pria Hong itu sudah berkenan untuk berbicara padanya.

Cleo pun meninggalkan depan kamar itu.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com