webnovel

Lady in Red (21+)

"Cinta itu buta dan tuli. Memang. Karena, jika cinta tidak buta dan tuli, maka itu bukan cinta, tapi LOGIKA." Vince Hong sudah merasakan berbagai jenis cinta, sekaligus berbagai jenis ranjang dan desahan, namun akhirnya dia tersudut pada sebuah cinta buta dan tuli yang menjungkir balikkan kewarasan dia, meski itu artinya... TABU, karena seseorang yang dia cintai, adalah sesorang yang tidak seharusnya dia kejar. ============================================ Novel ini sarat akan ADEGAN DEWASA. Tolong bijaksana dan bijaksini dalam memilih bacaan. Novel ini hanya utk para pendosa, bukan utk orang2 suci tanpa dosa, apalagi utk anak2. Krn novel ini justru menceritakan bagaimana cara membuat anak... /PLAK!/

Gauche_Diablo · สมัยใหม่
Not enough ratings
1000 Chs

Hellevator 

Hellevator

- Stray Kids -

======

Tuan muda Vince Hong melihat wajah sang ayah mulai memucat biru. Beliau memegangi dada kirinya dengan raut muka kesakitan. Amat sangat kesakitan. Jelas itu adalah serangan jantung. Dia lekas melonggarkan pakaian sang ayah, terutama melepas dasi dan beberapa kancing teratas kemeja Ben Hong.

Ruby menerima tubuh Ben Hong dari Vince dan ia merebahkan kepala Ben di pangkuannya, sementara Vince Hong langsung berteriak dari selasar lantai dua ke arah bawah. "Tolong! Tolong Papa! Tolong!" teriaknya pada orang-orang di bawah.

Dalam waktu sekejap, para pekerja sudah berbondong-bondong naik ke atas dan mereka bersama-sama menurunkan Ben Hong ke bawah dan segera dimasukkan ke mobil untuk lekas dilarikan ke rumah sakit.

Vince Hong bergegas turun juga hendak turut ke rumah sakit menggunakan mobil dia sendiri.

"Aku ikut!" Ruby ingin ikut pula. "Aku ambil River dulu."

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com