"Mas, jadi kamu bahagia sekarang bukan karena bayi ini, tapi karena kamu berpikir akan mendapatkan perusahaan?" tanya Amora.
"Enggak sepenuhnya begitu sayang, tapi aku mengharapkan itu juga untuk anak kita," ralat Athala.
"Sekali lagi aku bilang, Mas, masa depan anak kita itu adalah kewajiban kamu. Bukan dari harta aku," jelas Amora.
Wajah Athala berubah tidak mengenakan. Amora selalu bicara seperti itu, seandainya saja urusan Athala sudah selesai dan dia tidak memerlukan Amora lagi. Pasti sekarang dia akan menutup mulut Amora agar dia tidak bisa bicara lagi.
"Aku hanya berpikir anak kita berhak mendapatkan hal yang sama dengan anak Mas Kavin, iya kan, sayang?" bela Athala.
"Tapi kamu harus ingat, kalau aku hanya mengharapkan tanggung jawab kamu, Mas. Aku nggak mengharapkan harta yang berlimpah, aku hanya ingin kita berkecukupan dan punya rumah tangga yang rukun. Sejak awal kita ingin menikah, aku mengatakan hal itu kan?"
Support your favorite authors and translators in webnovel.com