Ketika Alex memiliki waktu untuk keluar, ia diam-diam ke rumah keluarga Nathan. Ia tidak ingin Zhu tahu, tapi ia sudah geram dengan apa yang Nathan lakukan.
Saat sampai rumahnya dan Alex mengetuk pintu rumahnya, Nathan keluar dari dalam, Alex langsung memukulnya. Dan kehebohan di rumah itu terjadi.
Keluarga Nathan memisahkan Alex dari Nathan agar ia tidak memukulnya lagi lebih banyak. Bahkan Nathan tidak membalasnya, ia malah terkesan pasrah hingga terkapar lemas.
"Aku mempercayaimu menjaganya, tapi kau malah melukainya! Brengsek!" rutuk Alex dengan amarah.
"A-ada apa i-ini? Alex, kau datang tiba-tiba memukul anakku?!" teriak Norris.
"Kau bisa bertanya padanya, Norris. Apa yang ia perbuat pada Mayleen!"
Alex lalu pergi meninggalkan mereka semua dan tidak peduli dengan luka-luka yang telah ia berikan pada Nathan.
Sementara itu, saat di mobil, Alex menghubungi Maggie.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com