Lempengan-lempengan giok sudah disiapkan. Ye Yuan langsung mengambil dan memasukkan solusi yang dia miliki untuk pertanyaan nomor 136. Dia pun tidak membutuhkan banyak waktu untuk melakukannya. Tak lama kemudian dia sudah selesai. Setelah itu dia mengambil lempeng giok yang kedua kemudian memasukkan jawabannya. Ketika Cao Fang melihat hal ini, dia menyeringai dalam hati.
Meskipun Ye Yuan merasa dirinya hebat, tidak mungkin dia bisa menjawab semua pertanyaan dengan begitu mudahnya?
Kalau dia memang bisa, berarti selama ini Dinding Ribuan Pertanyaan milik Keluarga Cao tidak ada artinya?
"Ayo, panggil tiga orang tetua dari tim konsultasi untuk datang ke sini!" Cao Fang memerintah bawahannya.
Menurutnya, karena Ye Yuan ini harus dipermalukan maka dia akan memberikan dia apa yang diminta. Ketika tiga tetua ini akan menolak jawabannya maka apa kira-kira yang akan dilakukan oleh Ye Yuan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com