webnovel

Putri Munafik

Alena menyeret Cynthia pergi dari hadapan Putri Mira yang tampak masih bersikap seperti orang yang tidak berdosa. Cynthia tadinya tidak mau ditarik pergi oleh Alena tetapi dia mendengar Alena berbisik, "Kau ini, jangan membuka konfrontasi di depan para Ratu. Kau lihat ada Ratu Sabrina dan Ratu Zenita sedang menghampiri ke sini. Mari kita cari aman dulu" Kata  Alena sambil menganggukkan kepala kepada semua orang yang melihatnya.

Untungnya para ratu itu belum melihat mereka karena para putri yang sibuk menyalami  mereka. Cynthia sedikit panik mendengar bisikan Alena, jangan sampai Ratu Sabrina tahu kalau Ia sangat membenci Putri Mira karena sekarang Ratu Sabrina sedang berupaya mengambil hati Putri Mira.

Setelah agak jauh dari keramaian, Alena segera berjalan menuju ruangannya di dalam harem. Para penjaga tampak terkejut melihat kedatangan Alena karena sudah lama Alena tidak datang ke dalam ruangannya. Para pelayan juga tampak sibuk menyambut Alena.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com