Setelah memberi obat dan air, Zuo An mengambil bantal. Ia sedikit mengangkat kepala Xu Weilai untuk membiarkan kepalanya tidur di bantal.
Pria ini tidak menyimpan selimut atau peralatan tidur apapun di kantornya. Ia hanya melepas jas untuk menyelimuti perut Xu Weilai dengan hati-hati. Setelah itu, ia mengambil remote control menyalakan pemanas di kantor.
Setelah kantor sedikit lebih hangat, Zuo An melihat bahwa ekspresi Xu Weilai juga mulai nyaman. Setelah itu, ia baru kembali ke meja untuk melanjutkan pekerjaannya.
******
Di sisi lain, ada sebuah lift yang baru sampai di lantai paling atas.
Gu Yu dan Asisten Lin kemudian berjalan keluar dari lift tersebut dan menuju ke kantor direktur utama. Ketika melewati lobi kantor, mereka melihat bahwa tidak ada karyawan yang bekerja di meja mereka, tetapi mereka malah berkumpul di salah satu meja karyawan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com