Malam harinya, setelah menidurkan Lori di kamar Anxia, Anxia menyelinap keluar dan menuju ke kamar suaminya.
Begitu pintu terbuka, Anxia tidak berbasa-basi dan mengungkapkan tujuannya datang kemari.
"Richard, kau sudah menunda seharian ini memberikan penjelasan padaku. Sekarang jelaskan padaku bagaimana kau menyelamatkan Meng Meng dan dimana dia sekarang."
"Baiklah, masuklah kedalam."
"…"
Richard telah membuka pintu lebar untuk mempersilahkan istrinya masuk kedalam, namun Anxia tidak bergeming dalam dirinya.
"Apakah harus didalam? Bisakah kita bicara diluar? Sepertinya udara di malam hari sangat bagus hari ini." Anxia tidak akan tertipu dan kembali masuk ke dalam gua singa hanya untuk menyerahkan diri untuk dijadikan santapan malam.
Anxia merasa cukup beruntung karena tadi sore masih ada putri mereka yang menyelamatkannya. Tapi kini Lori telah tertidur pulas di kamarnya dan baru akan bangun besok pagi.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com