Hari Kelima...
~~*****~~
Aiden dan Stephen langsung melompat keluar dari kamar, melarikan diri dari amarah Nathan. Dia terlihat sangat marah setelah mendengar bahwa dirinya dijadikan taruhan dalam permainan poker.
Stephen menyesal telah membiarkan Aiden berbicara. Pendekatannya sangat salah. Siapa yang akan senang mengetahui teman-temanmu menggunakanmu sebagai taruhan?
'Dia tidak seharusnya mengatakan itu!' Stephen berpikir dalam hati sambil memandang Aiden dengan curiga.
"Aku heran bagaimana kamu bisa merayu dan mengambil hati wanita dengan mulutmu. Kamu bukan seorang pembicara yang baik. Kamu tidak tahu cara berbicara manis dengan Nathan," Stephen mengeluh. Mereka sudah sampai di lobi.
"Nathan itu Nathan. Bukan wanita!" Aiden membantahnya.
Kedua pria itu terus berjalan, menuju ke area parkir. Hanya Aiden yang membawa mobil. Dia hanya akan mengantarkan Stephen kembali ke kliniknya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com