Jika Ji Ning ingin mengambil palu perangnya secara paksa, maka Pillsaint akan melemah. Meskipun Pillsaint masih bisa menyerang kultivator lain di stratum pertama dan merebut beberapa senjata Dao dari mereka, namun dia telah membawa enam palu perang ini dari dunia luar. Mereka adalah senjata yang sesuai baginya. Mencari senjata yang serupa dari kultivator yang lebih lemah tentu sangatlah sulit.
"Apa kau serius…." Ning melihat orang itu menggunakan godsense. Orang itu tak menolak sama sekali. Dia justru membiarkan Ning memeriksanya dengan mudah.
"Kau bahkan tak memiliki satu botol pun nektar kekacauan ataupun permata kekacauan." Ning menggeleng.
"Dulu aku punya! Mereka merebut semuanya dariku." Pemuda itu menggeleng. "Tak ada yang bisa aku lakukan. Aku senang aku bisa tetap menyimpan enam paluku. Aku dulu memiliki harta karun abadi, tapi semuanya juga telah direnggut dariku."
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com