"Kalian berdua jauh lebih kuat dibandingkan dengan perkiraanku. Aku baru saja mengembangkan sebuah teknik pamungkas yang masih belum aku tunjukkan ke Daolord yang lainnya. Kalian berdua yang akan melihatnya untuk pertama kali," ucap pemuda itu dengan suara yang dingin. Tubuhnya mulai memancarkan kilauan cahaya astral yang menyebar ke kiri dan kanan membentuk dua tubuh starlight.
Pemuda berjubah merah dan dua tubuh starlight itu terlihat sangat mirip.
"Klon Stargod?" Ji Ning dan Ninedust berseru secara bersamaan.
"Ya, ini adalah klon Stargod." Pemuda berjubah merah itu tersenyum dingin.
"Ini adalah teknik tingkat tinggi dari Starking, 'klon Stargod'."
Starking berada di peringkat sembilan di antara para Daolord. Dia terkenal dengan tekniknya yang mematikan, 'klon Stargod'. Setiap 'klon Stargod' memiliki 50% kekuatan tubuh aslinya! Starking bisa menciptakan tujuh klon Stargod!
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com