webnovel

SINCERE LOVE

Setelah dikhianati oleh Aron, Qiran akhirnya memutuskan hubungan mereka. Tak butuh waktu lama, Alby, pria yang selalu berhasil membuatnya tersenyum, mulai membuka hatinya. Hubungan mereka pun tumbuh, penuh kebahagiaan. Namun, tanpa sepengetahuan keduanya, ayah Qiran—Pak Marco, dan ibu Alby—Bu Melin, ternyata sudah lama saling jatuh cinta dan sepakat untuk menikah. Rencana besar ini akan mereka umumkan pada sebuah makan malam keluarga. Ketika malam itu tiba, Alby dan Qiran yang tengah menikmati masa-masa indah cinta mereka dibuat terkejut. Kabar bahwa ayah atau ibu mereka akan menikah, mengubah segalanya. Apa yang terjadi ketika cinta yang tumbuh di antara mereka kini terancam oleh hubungan baru orang tua mereka? Mampukah mereka menghadapi kenyataan bahwa orang yang mereka cintai mungkin akan menjadi saudara tiri?

Kim_Miso_21 · Urbano
Classificações insuficientes
181 Chs

Bersaing

Ketika sedang asyik-asyiknya ngobrol dengan Dion, tiba-tiba saja mata Fito tertuju kepada salah satu mobil yang sedang diperbaiki oleh karyawan nya Dion. Fito tahu betul dan sangat jelas, bahwa itu adalah mobil yang sangat ia kenali. Siapa lagi kalau bukan mobil miliknya Qiran.

"Kenapa mobil ini ada di sini?" ucap Fito dalam hatinya. "Apa dia berlangganan di bengkelnya Dion?"

"Fito!" teriak Dion.

Dan hal ini membuat Fito kaget bukan kepalang. Lamunannya buyar seketika karena Dion mengagetkannya sembari menggebrak meja.

"Apaan sih! Bikin kaget saja!" tukas Fito.

"Lagian dipanggil-panggil, nggak nyaut. Mikirin apa sih!" kata Dion sembari mendekapkan tangan di dadanya.

"Itu ... emmm, boleh nanya tidak?" tanya Fito ragu-ragu.

"Kagak boleh!" jawab Dion ketus.

"Dih, belagunya kau!" kata Fito menyunggingkan bibirnya.

"Ya boleh dong Sarjuuu!" tukas Dion.

Capítulo Bloqueado

Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com