Teddy muncul di ruang General Manager JH Hotel.
"Teddy!" Teddy nyengir kuda. Amira mengambil face mist menyemprotkan ke wajah Teddy. Pria itu menangkis serangan Amira dengan menutup wajahnya dengan tangan.
"kurang ajar lu ye...menjebak gue dengan jabatan ini!" Amira kesal. "Lu senang-senang di sana pacaran, liat orang kawin, nah gue di serang preman cewek itu!" Maksud Amira adalah Cendy dan komplotan trio kurcaci yang mencari sensasi berencana menggulingkannya dari PJS GM Hotel itu.
"Apa rencana mereka?"
"Kan udah ku bilang menggulingkan aku?"
"Kalau mau guling kasih bantal aja!" Teddy tertawa geli.
"Busyet lu!" Amira tambah kesal.
"Sorry...apa rencanamu menghadapi mereka?" Teddy serius.
"Ngga ku reken! memangnya siapa dia...gini-gini gue advokat!" Amira menyombongkan diri.
Teddy tertawa.
"Terus...gimana ceritanya bos kita kawin di sana".
"Ssst...jangan keras-keras! Ini rahasia perusahaan!" Teddy melihat sekeliling.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com