Sangat menyenangkan rasanya menggoda Agnes dan Bagas, bahkan wajah mereka telah berubah menjadi merah padam karena merasa gugup tiba-tiba, terlebih ketika setelah mereka berkata dengan kompak karena gugup secara bersamaan Bagas dan Agnes meraih keripik singkong diatas piring secara bersamaan dan akhirnya malah membuat tangan mereka tidak sengaja bersentuhan.
"Berbicara soal pernikahan, menurutmu pernikahan tanpa dasar cinta itu bagaimana?" Tanya Sandra tiba-tiba mengalihkan topik pembicaraan yang sebelumnya terus mendesak Agnes dan Bagas.
"Pernikahan itu pasti tidak bahagia.." Sahut Bagas.
"Benar, pernikahan tanpa dasar cinta itu sama dengan penderitaan." Sambar Agnes, kali ini ia setuju dengan Bagas dan mereka tersenyum kompak.
"Pernikahan tanpa cinta, aku dan Mia menikah tanpa cinta pada awalnya." Ucap Varell sambil merangkul Mia, ia bercerita.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com