webnovel

Marvel Dc: Pahlawan Bajingan

Hari ketika dia terbangun dari tidur menyenangkan, Yves menyadari bahwa dirinya tak lagi ada di dunianya yang asli. Dunia ini sangat berbeda, ada Pahlawan Super yang memiliki kekuatan besar, Penyihir dengan umur panjang, serta Supervillain yang mampu meledakkan sebuah galaksi hanya dengan satu jentikan jari! Yves yang diberi kesempatan kedua tentunya tak tinggal diam, dia langsung mengerahkan seluruh tenaganya untuk menjemput para wanita-... Tidak, tidak, tentu saja mencapai puncak kehidupan di dunia baru ini! Tunggu... Ibu Steve Rogers hamil? Wonder Woman terlihat bergandengan tangan dengan laki-laki yang tak dikenal? Ancient-One menyerahkan gelarnya ke pria lain??? Wtf! *** Advanced chapters available on; patréon.com/Mizuki77

Mizuki77 · Anime e quadrinhos
Classificações insuficientes
226 Chs

Bab 224

"Baiklah, saya yakin bahwa Anda semua telah memahami konsep yang telah saya jelaskan. Selanjutnya kita bisa memulai sesi tanya jawab yang akan berlangsung selama setengah jam, setelah itu kita dapat melanjutkan ke sesi uji terbang."

"Jika anda memiliki pertanyaan, silahkan tanyakan. Tapi perlu diingat, saya tidak menjamin dapat menjawab semua pertanyaan Anda-Anda sekalian."

Yves mengangguk sambil memberi isyarat kepada para staf di bawah untuk memberikan mikrofon kepada para wartawan.

Seorang wartawan gemuk menerima mikrofon tersebut lalu berdiri dengan penuh semangat, "Halo, Dr. Yves, saya wartawan dari Global Newspaper, saya ingin bertanya mengapa Anda menciptakan teknologi ini?"

Yves berjalan ke depan panggung, menoleh ke bawah sambil tersenyum lalu menjawan pertanyaan wartawan itu.

"Dulu ketika saya masih kecil, saya sering bermimpi untuk dapat terbang di atas langit biru. Saya bermimpi untuk dapat menyentuh awan serta melihat dunia yang indah ini dari atas langit."

"Tapi tentunya bukan dengan pesawat, melainkan dengan tubuh saya sendiri, dan teknologi ini adalah langkah pertama saya dalam mewujudkan keinginan ini. Saya yakin perkembangannya akan dapat disaksikan oleh semua orang di masa depan!"

*Clap!*

*Clap!*

*Clap!*

Para penonton mulai bertepuk tangan. Sungguh jawaban yang bagus! Mereka menatap Yves dengan penuh rasa kekaguman.

Semua orang memiliki mimpi mereka masing-masing, dan ketika salah satu dari mereka mampu mewujudkan mimpi tersebut, terutama mimpi yang terdengar sangat mustahil, orang-orang akan cenderung menghargai mereka serta menaruh rasa kekaguman yang mendalam.

Peggy yang ada di antara para penonton melihat ke arah pria muda ceria yang ada di atas panggung dengan ekspresi rumit. Dengan bakat seperti itu, pria itu telah ditakdirkan untuk menjadi orang terkenal di masa depan!

Mengingat bahwa dirinya telah menerima misi untuk menjadi kekasih Yves, Peggy mulai menggelengkan kepalanya...

Sinthea yang duduk di bawah panggung juga ikut merasa terkagum-kagum, suami kecilnya benar-benar terlihat keren dan tampan! Melihat prestasi suaminya, Sinthea ikut bahagia dalam hati sambil memandangnya dengan senyum bunga.

Tidak diketahui berapa ratus atau bahkan ribuan gadis yang mulai menganggap Dr. Yves sebagai kekasih impian mereka!

Muda, gagah, berbakat, terkenal, dan yang paing penting sangat kaya! Benar, pria yang memiliki banyak uang akan secara otomatis dilihat sebagai pria tampan, bahkan jika pria itu secara penampilan tidak terlalu menarik.

Tidak perduli seberapa tampan Anda, jika Anda tidak memiliki uang, maka banyak gadis akan mempertimbangkan pilihan mereka. Bagaimanapun hidup sebatang kara tidak terlalu menyenangkan!

Seorang wartawan wanita berpakaian rapi lainnya berdiri sambil memegang mikrofon, wartawan itu bertanya, "Lalau apa definisi tentang Jetpack ini? Apakah teknologi ini akan menyebabkan peningkatan kejahatan serta perubahan besar di medan perang Eropa?"

Pertanyaan yang satu ini adalah pertanyaan yang sangat tajam serta sensitif! Salah satu pertanyaan yang mana dapat menarik perhatian semua orang. Semua orang yang menonton mulai berbisik-bisik.

"Ya, bagaimana jika teknologi ini memicu kejahatan? Jika teknologi ini di pasarkan, saya khawatir perang akan menjadi semakin sengit!

"Bukankah teknologi ini dapat membantu orang menjadi seorang pembunuh? Mengerikan!"

Tidak hanya para penonton yang berbisik-bisik, bahkan para Senator dan Jenderal yang duduk di antara para penonton menunjukkan ekspresi serius.

Mereka ingin tahu jawaban seperti apa yang akan di lontarkan oleh sang penemu jenius itu.

Sinthea di sisi lain merasa kesal dengan reporter wanita itu. Dia ingin menarik pistol dan menembak mati wanita itu, mengapa dia mencoba mempermalukan suami kecilnya?!

"Hmph!" Sinthea mendengus dengan tidak puas.

Sekarang Sinthea telah menjadi istri yang dengan sepenuh hati ingin melindungi suaminya! Dia tidak akan pernah mentolerir orang yang mencoba merendahkan suaminya!

Sinthea menatap wartawan wanita itu dengan tatapan dingin, bahkan para pengawalnya mulai menggigil ketika menyadari perubahan ekspresi pemimpin mereka.

Melihat ekspresi semua orang yang hadir, Yves tersenyum kecil, "Seperti yang telah saya katakan sebelumnya, penemuan saya dibuat demi memajukan peradapan manusia serta membuat hidup semua orang lebih mudah."

"Teknologi ini adalah benda mati, dan manusia adalah makhluk hidup. Jika seseorang ingin menggunakannya untuk hal-hal yang buruk, maka saya tidak dapat menghentikan mereka."

"Sama seperti kendaraan off-road yang telah saya buat, saya membuatnya dengan tujuan untuk mempermudah perjalanan semua orang. Tapi jika Anda ingin menggunakannya untuk merampok, apakah penemunya yang harus disalahkan?"

"Jika orang baik yang memegangnya, maka mereka akan menggunakannya untuk tujuan yang baik, jika orang jahat menggunakannya, bahkan jika benda itu adalah tusuk gigi, mereka pasti akan memikirkan cara untuk melukai orang lain dengan tusuk gigi tersebut."

"Saya tidak dapat mencegah masalah ini, dan semuanya tergantung dengan kualitas individu masing-masing. Yang bisa saya lakukan yaitu mempermudah kehidupan orang-orang yang mendukung saya dengan berbagi penemuan yang telah saya kembangkan!" Yves mengakhiri jawabannya.

Apa yang dia katakan sangat relevan dan tidak memihak, dan tentunya tak terbantahkan.

*Clap!*

*Clap!*

*Clap!*

"Jawaban yang bagus!"

"Ya, Dr. Yves tidak mungkin orang yang jahat."

"Bukankah sudah aku bilang? Suamiku adalah orang yang baik!"

"Hei, apa yang kamu katakan? Dia suamimu? Dia jelas suamiku!" Dua gadis muda, cantik dan seksi mulai memperebutkan pria itu.

Wartawan lain mengajutkan pertanyaan, dan Yves menjawabnya. Melihat wartawan sebelumnya telah dibantah dan terdiam, wartawan yang satu ini mengajukan pertanyaan yang tidak terlalu sulit, pertanyaanya tak lain mengenai kerja sama teknologi ini.

Konferensi pers ini disiarkan secara langsung ke Eropa dan Amerika, dan dapat disaksikan oleh hampir semua orang yang menonton televisi.

Di era ini, acara hiburan TV relatif langkah, meskipun bukan drama TV, tapi konferensi pers ini dapat dianggap sebagai program hiburan yang moderat, yang terpenting dapat ditonton secara gratis!

Jauh di Erope Timur, di ibu kota Latveria, Ophelia telah menyapu bersih para penguasa kota dan telah secara resmi mengambil alih kekuasaan kota!

Dengan militer yang kacau serta penduduk kota yang tidak terlalu perduli, proses pengambil alihan ini berjalan dengan lancar.

Selama Ophelia tidak mencoba menyusahkan para rakyat, mereka tidak akan perduli apakah pemimpin negara berganti atau tidak.

Saat ini Ophelia sedang duduk di kursi panjang yang empuk. Dia menonton suaminya yang penuh semangat di TV dengan wajah kerinduhan.

Jika bawahannya melihat boss wanita mereka seperti ini, maka mereka akan langsung ternganga! Iblis wanita yang telah menyebabkan pertumpahan darah beberapa waktu lalu terlihat seperti gadis lugu yang sedang jatuh cinta!