webnovel

Emergency Marriage

EMERGENCY MARRIAGE 2 : On My Heart Bisa dibaca di akun Ice_Coffe Cerita berlanjut di sana. Thanks my lovely readers. ___________________ Bagaimana jika kamu terpaksa harus menikah untuk menggantikan kakakmu yang kabur pas di hari pernikahannya? Rea (21 tahun) terpaksa menggantikan Reni -kakaknya, untuk menikah dengan seorang pria yang dia sendiri belum pernah melihatnya. Untuk menyelamatkan nama baik keluarga, dia menyetujui pernikahan tersebut. Aksara Satria Wijaya (28 tahun) yang sejatinya terpaksa menikah demi hak milik kekayaan sang Kakek jatuh di tangannya pun tidak tahu, kalau sebenarnya mempelai putri telah diganti. Mungkinkah dalam pernikahan mereka akan tumbuh benih cinta, atau malah karam di tengah jalan mengingat banyaknya wanita di sekeliling Satria?

Yuli_F_Riyadi · Urbano
Classificações insuficientes
363 Chs

Sekotak Cokelat dari Mas Ardan

Aku melihat seseorang berseragam seperti kapten tengah duduk berhadapan dengan kakek. Di sebelahnya, Dea bergelanyut manja pada lengannya. Apa itu pilot yang bernama Kenzo? Ternyata seorang lelaki keturunan Jepang. Pantas saja, Dea terkagum-kagum dengannya. Lumayan tampan sih. Meski bagiku tetap yang paling tampan adalah manusia di sampingku ini.

Lelaki bernama Kenzo langsung berdiri memberi salam begitu melihat aku dan Satria datang.

"Kapten, ini istriku, Rea," ucap Satria mengenalkan aku padanya.

"Saya Kenzo, Bu." Lelaki bernama Kenzo itu mengangguk sopan.

"Jadi, Bang Satria sama Kak Rea, mau bawa Om Kenzo ke Eropa ya?" tanya Dea. Aku bisa melihat wajah nggak nyaman Kenzo dengan sikap Dea yang terus bergelanyut pada lengannya. Tapi dia seolah nggak bisa melakukan apa pun. Tak berdaya dengan kelakuan bocah itu.

"Kenapa? Mau ikut?" tanya Satria menaikan alis.

"Emang boleh?" Mata gadis itu berbinar.

"Enggak."

Capítulo Bloqueado

Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com