webnovel

Our Precious Joon

Tinggal bersama 3 ayah dengan berbagai kepribadian yang berbeda, inilah yang dialami remaja tampan berusia awal 15 tahun itu. Ia sudah bahagia sebenarnya, tapi ia merasa perlu juga mengetahui identitas dia sebenarnya. Perjalanan remaja agak slengean, Arjuna Raizaski alias Joon, mencari jati diri sebenarnya. Hingga suatu saat, ada yang mengatakan jika Joon bukanlah manusia seutuhnya. Itu membuat Joon semakin ingin mencari jati diri yang sesungguhnya. Benarkah ia bukan manusia biasa? *** "Haruskah aku membunuh putraku sendiri untuk memutuskan kutukan ikatan darah ini?" Lizen bermonolog. "Lakukanlah, Ayah! Jika ini memang takdir yang harus kita lalui." Joon menyahut dengan tersenyum. *** Visual dan spoiler dapat dilihat di IG: @mamathor_joon FB: Zanaka Sofia Maurya

Zanaka · ファンタジー
レビュー数が足りません
320 Chs

Kebingungan Joon

"Katakanlah, Ayah! Apa ayah sengaja ingin lihat aku mati karena stress, heh? Bahkan, sebelum aku tahu nama penyakitku. Cepat katakan, Ayah!" Joon semakin berteriak histeris. Ketiga orang tuanya semakin membuat Joon bingung dan tertekan.

Jaya mendekatkan bibirnya ke telinga Joon dan berbisik,

"Sebenarnya sakit yang kau derita adalah sakit jiwa, Joon Sayang."

Mata Joon terbelalak. Ia menarik tubuhnya menjauh dari Jaya. Ia berkedip-kedip pelan dengan mulut yang mengangga.

Keheningan di ruangan itu berlangsung beberapa detik. Joon melihat kembali ketiga orang tuanya secara bergantian. Terlihat jelas raut kebingungan yang terpancar dari wajah polos Joon.

"A-apa mak-sudnya i-ni?" tanya Joon terbata. Ia masih belum mengerti sepenuhnya. Otaknya tiba-tiba tidak dapat berpikir secara normal.

"Pffft, buwahahaha," tawa Kevin, Kenichi dan Jaya menggelegar hingga terdengar seantero ruangan.

Joon masih tercenung dengan tatapan kosong. Jiwanya seolah meninggalkan raga sesaat.

ロックされた章

webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください