webnovel

Kenapa Kau Ada di Sini?

編集者: EndlessFantasy Translation

Dongsheng Ting duduk di atas seekor naga biru sementara Putri Yòu duduk di atas seekor merak biru. Keduanya memancarkan keindahan yang mengesankan dan menyerupai sepasang dewa-dewi.

Pemandangan ini menimbulkan dampak yang sangat besar.

"Naga biru yang ditunggangi Dongsheng Ting adalah makhluk yang ditundukkan oleh kakaknya, Dongsheng Yin dari Kolam Naga Qinghai dan diberikan kepadanya sebagai hadiah karena berhasil menerobos ke alam golongan abadi. Hubungan antara mereka berdua sangat dalam dan ada desas-desus yang mengatakan bahwa Dongsheng Yin harus bertarung melawan naga biru ini selama delapan belas hari sebelum ia tunduk kepadanya." Kerumunan itu saling berbisik. Kaisar Abadi Bijak Timur menjadi penguasa tertinggi di sini tak terhitung lamanya dan semua putranya adalah sosok yang luar biasa.

Dongsheng Ting, si anak bungsu, juga telah melangkah ke alam golongan abadi. Dia memiliki banyak kakak yang juga sangat terkenal. Namun, mereka tidak tinggal di Sekte Abadi Bijak Timur tetapi pergi berkelana di alam abadi, menjadikan empat arah mata angin sebagai rumah mereka.

Naga biru raksasa itu memancarkan hawa tirani. Pandangannya menyapu sekitar, keagungan di dalam matanya seolah-olah memerintahkan semua orang untuk merendahkan diri di hadapannya. Sulit dibayangkan naga biru mulia seperti itu bersedia tunduk pada Dongsheng Yin.

Tentu saja, merak biru yang ditunggangi Putri Yòu juga membuat kerumunan orang di sana menjadi heboh. Merak biru itu tidak hanya memancarkan aura mengesankan, tapi juga memancarkan keindahan tiada tara yang sangat cocok dengan sikap Putri Yòu.

"Apakah itu putri Kaisar Putih yang melegenda? Dia benar-benar muncul di sini hari ini." Raja Abadi Awan Senyap bergumam ke arah para ahli dari Provinsi Awan yang berkumpul. Kaisar Putih yang misterius dan kuat konon adalah saudara dari Kaisar Rumput Hijau. Dia memiliki kemampuan untuk meramalkan peristiwa yang akan datang dan dapat mengintip takdir langit. Dialah yang membantu Kaisar Rumput Hijau untuk naik tahta dan ada sekelompok orang yang mengatakan bahwa Kaisar Putih sudah tahu nasib kekaisaran itu dan itulah alasan mengapa dia setuju untuk membantu Kaisar Rumput Hijau.

"Putri Kaisar Putih, Putri Yòu." Qin Wentian bergumam. Saat ini, semua orang di perjamuan itu sedang membicarakan dirinya. Ia bisa mendengar apa yang mereka bicarakan, ia juga mendengar nama Kaisar Rumput Hijau disebut-sebut, dan juga Qing'er. Putri Kaisar Putih ini tampaknya adalah sepupu Qing'er tetapi seberapa baik hubungan di antara mereka, tidak ada yang tahu. Lagi pula, Qing'er baru saja kembali ke alam abadi.

Bagaimanapun juga, ketika melihat Putri Yòu, Qin Wentian merasa selangkah lebih dekat kepada Qing'er.

Dongsheng Ting dan Putri Yòu akhirnya turun, menuju ke kursi tuan rumah perjamuan. Naga biru dan merak biru itu kembali melayang ke langit, terbang ke cakrawala. Sambil menikmati perjamuan, orang-orang masih bisa melihat naga biru dan merak biru itu terbang di langit. Kemungkinan besar, hanya di Sekte Abadi Bijak Timur sajalah seseorang dapat menyaksikan pemandangan yang luar biasa semacam itu.

Pada saat ini, tidak diketahui berapa banyak orang yang hadir di perjamuan itu. Semua orang telah duduk di kursi yang disiapkan untuk mereka.

Di tingkat paling atas, Dongsheng Ting, beberapa ahli tertinggi dari Sekte Abadi Bijak Timur, para panglima perang seperti Raja Abadi Huijin serta para tamu terhormat dengan status luar biasa seperti Putri Yòu, Raja Kekal Abadi, dan Raja Abadi Bulan Langka, semua duduk di sana. Lokasi tempat duduk mereka bergantung pada status dan kekuatan mereka, dan itu dapat dilihat dengan jelas. Ruang antara masing-masing kursi cukup lapang dan ada banyak pelayan wanita cantik hilir mudik, naik untuk melayani setiap orang dengan penuh perhatian kapan pun mereka dibutuhkan.

Semua orang di tingkat atas adalah orang-orang dengan status yang luar biasa dan sebagian besar dari mereka adalah para raja abadi dengan kekuatan yang tirani.

Di bawah mereka, duduk para ahli dari berbagai kekuatan utama dari tiga belas provinsi. Para tokoh raja abadi duduk di barisan depan dan para ahli golongan abadi yang kuat duduk di belakang pemimpin kelompok kekuatan mereka masing-masing. Para gubernur provinsi dan 160 peserta duduk bersama di tingkat ini.

Selanjutnya, ada para ahli golongan abadi biasa serta bawahan dari berbagai kekuatan utama, dan pelayan dari Sekte Abadi Bijak Timur.

Saat ini, suara raungan naga memenuhi udara. Dongsheng Ting berdiri dan semua orang di perjamuan ikut berdiri untuk menunjukkan rasa hormat mereka.

Dongsheng Ting kemudian mengangkat cangkir anggurnya ke depan semua orang sambil tersenyum lalu berbicara, "Hari ini, aku berada di sini mewakili ayahku untuk menyelenggarakan jamuan ini. Pertama, izinkan aku menyampaikan terima kasih kepada para senior yang datang hari ini. Aku akan menghabiskan secangkir anggur pertama ini sebagai tanda penghormatanku."

Begitu dia selesai berbicara, Dongsheng Ting menenggak secangkir anggur itu. Karena dia duduk di kursi tuan rumah, jelas bahwa dia akan menjadi tuan rumah perjamuan ini dan mewakili Kaisar Abadi Bijak Timur.

Terlihat jelas, setelah Dongsheng Ting melangkah ke alam abadi, Kaisar Abadi Bijak Timur secara bertahap mendorongnya maju, menginginkan dia memiliki lebih banyak interaksi dengan para ahli dari tiga belas provinsi dan muncul dalam acara-acara besar. Pada saat yang sama, ini juga kesempatan untuk menempa mental seseorang. Di hadapan begitu banyak ahli yang hebat, tidak semua orang bisa mengendalikan suasana dengan baik. Setelah membiasakan diri untuk jangka waktu yang lama, mental Dongsheng Ting akan menjadi lebih kuat seiring rasa percaya dirinya yang semakin meningkat, yang pada akhirnya memperkuat aura yang dipancarkannya.

Semua orang bersulang dan menghabiskan cangkir anggur mereka masing-masing. Seorang ahli berkata sambil tertawa, "Ini adalah acara besar yang diselenggarakan oleh Sekte Abadi Bijak Timur di mana Yang Mulia akan menerima tiga murid. Kami semua di sini untuk ikut serta dalam kemeriahan dan semoga Yang Mulia tidak menyalahkan kami karena bersikap lancang."

"Semuanya, kehadiran Anda semua membuat gubuk kami yang sederhana ini terang benderang. Ayahku yang terhormat pasti akan merasa bersyukur dalam hatinya." Dongsheng Ting mengangguk dan tersenyum pada ahli yang berbicara itu. Setelah itu, dia mengangkat cangkir lagi untuk bersulang kepada orang-orang dari tiga belas provinsi dan berkata, "Ini adalah perjamuan abadi yang diselenggarakan sekali dalam seratus tahun. Meskipun ini bukan satu-satunya acara perekrutan murid yang diadakan oleh Sekte Abadi Bijak Timur, kami memandang sangat sangat penting acara ini. Ayahku akan menerima tiga teratas sebagai murid untuk menunjukkan betapa ia menghargai para jenius dari tiga belas provinsi. Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua peserta di sini karena telah berpartisipasi. Mari kita semua bersulang untuk para jenius dari tiga belas provinsi!"

"Terima kasih banyak kepada Yang Mulia!" Para gubernur provinsi dan raja abadi dari ketiga belas provinsi menjawab dengan sopan, menenggak anggur mereka sekali lagi. Semua peserta menatap Dongsheng Ting dengan cahaya terang yang bersinar di mata mereka. Dongsheng Ting adalah seorang jenius sejati. Sungguh cemerlang! Dia datang ke sini menggunakan naga biru sebagai tunggangannya. Meskipun mereka adalah pilihan langit dari tiga belas provinsi, aura mereka jelas lebih lemah berkali-kali lipat dibandingkan dengan Dongsheng Ting.

Kali ini, mereka harus mengambil kesempatan ini untuk menonjolkan diri mereka di depan para tetua Sekte Abadi Bijak Timur dan mencoba sekuat tenaga untuk masuk ke dalam tiga besar. Tentu saja, yang terbaik yang bisa terjadi adalah jika mereka bisa menjadi sosok Putera Bijak dan mengambil Kaisar Abadi Bijak Timur sebagai guru mereka. Namun, untuk menjadi salah satu dari tiga besar adalah hal yang sangat sulit.

"Haha, cukup. Semuanya, silakan duduk dan mari kita mulai jamuan ini." Dongsheng Ting tersenyum dan duduk. Para tamu juga duduk dan mulai mengobrol santai sambil menikmati hidangan yang disiapkan. Meskipun para jenius dari tiga belas provinsi adalah orang-orang terkenal, dalam situasi seperti ini, mereka masih agak menahan diri, dan tidak bisa benar-benar bersikap santai. Apa lagi, ada terlalu banyak keberadaan tertinggi di sini, sebagian besar para ahli di sini menyandang nama yang mengguncang dunia, pencapaian mereka membuat para peserta memandang tinggi mereka dengan penuh kekaguman.

"Kakak seperguruan, perjamuan abadi ini sungguh luar biasa dan ada begitu banyak hidangan yang disiapkan. Aku merasa sangat kenyang dan sangat nyaman. Dulu ketika aku masih berada di dunia partikel, meskipun ada banyak makanan lezat, aku tidak pernah menikmati jamuan kelas tinggi seperti ini." Jun Mengchen makan sampai kenyang sambil berbicara. Dia tidak peduli dengan tokoh-tokoh terhormat itu, mereka tidak ada hubungannya dengan dirinya. Dia adalah orang yang sangat masa bodoh dengan lingkungan sekitarnya.

Qin Wentian awalnya masih tenggelam dalam pikirannya, tetapi setelah melihat sikap Jun Mengchen, ia tidak bisa menahan tawa dan mulai menikmati hidangan lezat itu juga. Memang benar, saat anggur dan makanan itu melewati kerongkongannya, sesuatu yang jernih dan sejuk ia rasakan mengalir ke seluruh tubuhnya, memberikan perasaan yang sangat nyaman. Rasanya semua energi yang dikeluarkan selama pertempuran sebelumnya berangsur-angsur pulih. Bahkan lukanya sembuh lebih cepat dari biasanya.

Dongsheng Ting duduk di kursinya. Dia mengalihkan pandangannya ke Putri Yòu yang duduk di sampingnya sambil tersenyum hangat dan elegan, "Putri Yòu, apa yang kau lihat."

Pada saat ini, Putri Yòu sedang mengamati kerumunan dan cahaya yang tak bisa ditebak berkilat di matanya.

"Aku sedang melihat tingkat kekuatan para pilihan langit dari tiga belas provinsi." Putri Yòu menjawab dengan santai.

Dongsheng Ting tersenyum dan berkata lagi, "Setelah ini, 160 peserta dari tiga belas provinsi akan berkompetisi untuk menentukan tiga sosok yang paling kuat. Pada saat itu, Putri Yòu akan dapat melihat dengan jelas kekuatan para jenius kita. Namun, maafkan aku jika terlalu lugas; Putri Yòu datang dari jauh untuk menghadiri perjamuan abadi yang diselenggarakan oleh ayahku. Apakah ada alasan khusus?"

Sebelumnya, ketika dia menerima kartu permintaan itu, dia sangat senang dan memerintahkan bawahannya agar menjadikan perjamuan abadi ini sempurna dan melebihi kualitas semua jamuan sebelumnya. Pada akhirnya, meskipun bukan Putri Qing'er yang datang, kehadiran Putri Yòu juga membuatnya sangat terkejut dan senang. Dapat mengenal putri Kaisar Putih yang misterius tentu saja adalah hal yang baik. Namun, Dongsheng Ting juga tahu bahwa hampir tidak mungkin bagi Putri Yòu datang ke sini untuk menghadiri perjamuan hanya karena dia memiliki terlalu banyak waktu luang, tanpa alasan lain.

"Kau ingin tahu alasan sebenarnya?" Mata indah Putri Yòu beralih pada Dongsheng Ting. Cahaya dari dalam jiwanya menyebabkan hati Dongsheng Ting campur aduk. Namun, dia mempertahankan ketenangannya dan tersenyum, "Jika tidak berkenan, Putri Yòu tidak perlu menjawab. Aku hanya bertanya sambil lalu."

"Tidak ada alasan khusus. Ayahku hanya memintaku untuk berkunjung ke sini." Putri Yòu menjawab dan mengalihkan pandangannya. Namun, kata-katanya menyebabkan ekspresi Dongsheng Ting membeku.

Kaisar Putih meminta putrinya untuk berkunjung ke sini? Apakah tidak ada penjelasan atau rahasia di balik itu?

Namun, karena Putri Yòu tidak menjelaskan, ia tentunya tidak mengoreknya lebih jauh.

Putri Yòu tampak memancarkan cahaya keagungan. Meskipun oleh dunia luar dia dianggap dapat mengintip rahasia langit dan meramalkan masa depan, dia tahu betapa sulitnya melakukan hal seperti itu. Rasi bintang unik yang dia bentuk memungkinkannya untuk memiliki jenis energi yang berbeda dari bintang bela diri lainnya dan memungkinkannya untuk melihat hal-hal yang tidak dapat dilihat oleh orang biasa. Namun, dia tahu level kemampuannya belum ada apa-apanya untuk saat ini. Pencapaian ayahnya di bidang ini jauh melampaui dirinya.

Kaisar Putih mengatakan kepadanya bahwa di lokasi Tiga Belas Provinsi Bijak Timur berada, baru-baru ini muncul bintang terang yang berhubungan dengan takdir Kerajaan Rumput Hijau Abadi mereka. Ini menandakan bahwa bintang ini memiliki kemampuan untuk mempengaruhi nasib kekaisaran mereka. Dan juga, bintang ini sangat mirip dengan bintang yang mewakili Kaisar Rumput Hijau sendiri, yang muncul dulu sekali ketika mereka memulai perjalanan mereka untuk menguasai Kekaisaran Rumput Hijau Abadi. Tetapi saat ini, karena ada begitu banyak hal yang masih belum jelas, ayahnya hanya mengungkapkan informasi ini kepadanya. Bahkan Kaisar Rumput Hijau sendiri tidak tahu tentang ini.

Dan bertepatan dengan munculnya bintang baru itu, Sekte Abadi Bijak Timur mengadakan perjamuan abadi seratus tahunan mereka. Ada kaitan yang jelas dengan munculnya bintang baru itu, sehingga Kaisar Putih mengirimnya untuk melihat apakah dia dapat mengumpulkan lebih banyak informasi.

Dongsheng Ting mengikuti arah pandangan Putri Yòu yang sedang mengamati para peserta di bawah. Sesaat kemudian, ekspresinya menegang dan cahaya dingin melintas di matanya. Bahkan auranya berfluktuasi ketika dia menatap lurus ke arah seorang peserta.

Putri Yòu keheranan dengan sikap yang ditunjukkannya. Setelah beberapa saat, matanya tertuju pada seorang pemuda yang saat ini sedang mengobrol sambil tersenyum dan menikmati hidangan jamuan. Pemuda ini tampak bersemangat, bercanda dengan mereka yang duduk di sebelahnya. Tapi sesaat kemudian, pemuda itu seolah bisa merasakan tatapan yang ditujukan padanya. Ia menoleh dan matanya tertuju pada Dongsheng Ting. Dengan tatapan bingung, Putri Yòu bisa melihat ketajaman yang tak ditutup-tutupi berkilat di mata pemuda yang baru berada di tingkat Fenomena Surga ini, beradu tatap dengan Dongsheng Ting, sama sekali tidak menunjukkan rasa takut.

Betapa agungnya sosok Dongsheng Ting, namun pemuda ini sepertinya sama sekali tak peduli. Selain itu, Dongsheng Ting tampaknya sangat terpengaruh oleh kehadiran pemuda ini. Hal ini membuatnya sangat terkejut dan dia bertanya-tanya siapa identitas pewaris ini sebenarnya.

"Kau benar-benar datang ke sini?!" Dongsheng Ting tiba-tiba berteriak, kata-katanya menimbulkan ekspresi kebingungan di wajah orang-orang. Semua orang menghentikan apa yang mereka lakukan dan menatap ke arah yang ia tatap. Siapa yang telah membuat Dongsheng Ting begitu marah?