webnovel

Guruku Cinta Pertamaku

Felicia Angela telah merasakan cinta pertamanya dengan cara yang tak terduga. Namun siapa yang menyangka, sang lelaki yang telah menggetarkan hatinya itu adalah wali kelas di sekolah barunya. "Bukankah kamu gadis yang jatuh di depan taman kota kemarin?" tanya James, sang wali kelas di sekolah baru Felicia. "Akhirnya Pak James mengingat saya juga," sahut Felicia dalam senyuman sinis yang dihiasi oleh sebuah tatapan penuh kekesalan. Selepas mendapatkan jawaban itu, James langsung mengambil sesuatu di dalam tasnya lalu berjongkok di depan Felicia. Mungkinkah cinta akan bersemi di antara dua insan itu? Ataukah justru layu sebelum berkembang? Cerita ini adalah fiktif belaka, tidak ada unsur kesengajaan. Happy Reading.

Lenna_Cristy · 若者
レビュー数が足りません
376 Chs

Murka!

Begitu selesai berbicara empat mata dengan ayahnya, James keluar dari ruangan itu dan kembali menemui Felicia yang tengah mengobrol dengan ibunya, Sarah. Mereka berdua semakin dekat dan sangat akrab satu sama lain.

"Papa sudah menyetujui rencana pernikahanku dan Feli. Kuharap Mama juga akan mendukung rencana kami," ucap James Sebastian pada sosok wanita cantik yang sejak tadi terus memandangnya.

Sarah tersenyum tipis penuh arti, seakan ada sesuatu yang sedang mengganjal di hatinya. Rasanya tak menyenangkan ketika harus menahan diri dan memaksakan sesuatu yang tak sesuai dengan harapannya. Namun ia tak ingin mementingkan ego di dalam dirinya, kebahagiaan mereka jauh lebih penting.

"Dengan berat hati, mama menyetujui rencana pernikahan sederhana yang akan kalian gelar itu," balas Sarah tak bersemangat. Rasanya terlalu sulit menerima hal itu. Setelah pernikahan Jessica yang digelar secara mendadak, James juga melakukan sebuah pernikahan yang tak sesuai harapan mereka.

ロックされた章

webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください