Axel memejamkan matanya sebentar sebelum berbalik dan memberanikan dirinya untuk menatap pada Lova yang belum mengeluarkan suara bersamaan dengan Abyan yang baru saja kembali di meja mereka.
Abyan meletakkan nampan di atas meja sambil mengangkat kedua alisnya naik ketika bisa merasakan aura mencekam yang melingkupi Lova dan Axel. Berpaling pada Axel, keningnya mengerut dalam ketika melihat atasannya itu bergerak gelisah sambil menatap Lova yang terlihat tenang menyantap soto.
Axel berdehem pelan. "My Lov?" panggil Axel halus. Axel dengan ragu-ragu dan hati-hati mengulurkan tangan kanannya meraih tangan kiri Lova yang ada di atas meja. Merasa tidak ada penolakan dari Lova, Axel membawa tangan gadis itu ke atas pahanya.
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください