webnovel

WITCH'S LOVE

-Selesai- Sebuah pertemuan yang tidak pernah diduga terjadi, Amara Iris, seorang Penyihir yang terjebak selama ratusan tahun di rawa kematian bertemu dengan Thomas Phyla, Pangeran dari Kerajaan Megalima yang terbuang dari tahta dan dikutuk oleh Penyihir Putih. Iris awalnya hanya memanfaatkan Thomas agar bisa keluar dari rawa kematian, tapi melihat penderitaan Thomas dengan kutukannya, ia bertekad untuk membantu sang Pangeran untuk mematahkan kutukan Penyihir Putih dan mempertahankan laki-laki itu di sisinya sebagai Pasangan jiwa. Karena kutukan Penyihir Putih, Thomas selalu berjalan mendekati kematian, ia sekarat dan berkali-kali hampir mati. Keadaan menjadi kacau dengan kemunculan Morgan Lloyd, manusia serigala yang diyakini telah membantai packnya, laki-laki itu dengan seenaknya menjadikan Iris sebagai pasangan sehidup sematinya, membuat Iris kebingungan. Apa yang akan dilakukan oleh Iris? Akankah ia tetap bersama Thomas sampai akhir dan membantunya mematahkan kutukan dari Penyihir putih atau pergi bersama Morgan sebagai kekasih dari sang serigala? "Selama kita terhubung, kamu adalah milikku!" Iris. "Apa pun yang terjadi aku tidak akan pergi darimu." Thomas. "Kita harus bersama, kau adalah pasanganku, jangan melirik laki-laki lain!" Morgan. Pilihan manakah yang akan Iris pilih? Petualangan penuh pengorbanan, kehangatan, keromantisan dan pertumpahan darah segera dimulai! Ig : Winart12

Winart12 · Fantasi
Peringkat tidak cukup
517 Chs

Tujuan yang Berakhir Sama 4

Kyra mengikuti Thomas dan Iris dengan hati yang dongkol.

Bagaimana caranya memisahkan dua orang itu jika mereka bahkan saling menempel seperti lintah pengisap darah?!

Kyra melihat jika di belakang mereka, dinding hitam yang membeku muncul sepanjang sungai, menghalangi jalan agar serigala dan Vampir itu tidak ikut menyusul, melihat dari auranya yang menyesakkan dada, sepertinya di belakang sana adalah Wyern.

Sang Iblis rubah menelan ludah, bahkan untuk dirinya sendiri saja ia tidak akan bisa melawan Wyern. Lebih baik tidak usah berpikir apa yang akan terjadi, nasib mereka berdua sudah jelas akan berada dihancurkan oleh Wyern.

"Aku tidak bisa membiarkan mereka!"

Kyra tidak mau membuang waktu lagi, ia berubah menjadi rubah berwarna kuning dan melompat ke arah Thomas, ekornya bergerak-gerak di belakang.

"Rubah itu berulah lagi!"

Iris selalu memperhatikan Kyra sejak awal, melemparkan asap merah.

DUAR!

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com