webnovel

Bab 108 Menghormati Pilihan Anda

Hai Xiaotang patuh mengangguk-anggukkan kepalanya.

Dongfang Yu jarang melihatnya bersikap sejinak itu.

Sebuah perasaan lembut terbit di hatinya, dia tidak bisa menahan diri untuk mengulurkan tangan dan mengelus kepalanya.

Hai Xiaotang tiba-tiba menghindari tangannya, dan memperingatkannya: "Jangan coba-coba untuk mendekatiku. Walaupun kamu membantuku hari ini, dan menghiburku, aku tetap akan menceraikanmu."

"..." Dongfang Yu dengan muram menarik tangannya kembali.

Suasana di dalam mobil menjadi menyesakkan.

Hai Xiaotang menurunkan jendela, hembusan angin membuatnya merasa sedikit lebih baik.

"Dongfang Yu, mari kita cerai." Katanya sambil menatap keluar jendela.

"..." Dongfang Yu tidak menjawab, auranya semakin dingin.

Hai Xiaotang tidak menoleh, tapi nadanya sangat serius, "Aku sudah memutuskan untuk mengakhiri pernikahan ini. Apapun yang terjadi, aku tidak akan menarik keputusanku, karena dari awal, pernikahan ini adalah sebuah kesalahan."

"..."

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com