"Terus kata dia apa?" Tanya Lily.
Stela pun menjelaskan semua yang di katakan Eric tadi pada Zahra dan juga Lily tanpa ada yang terlewat satu pun. Tanpa ada yang dia kurangi mau pun dia tambahi kalimatnya.
Zahra dan Lily masih dengan fokus mendengarkan Stela bercerita, karena mereka sangat kepo dengan ucapan Eric maupun percakapan mereka apa saja tadi di balik tembok pembatas.
"Wahh berarti fix ini tersangka utama ya Gibran siapa lagi" ujar Zahra setelah mendengar semua ucapan Stela dengan serius dan mencerna setiap kata dari Stela.
"Kayaknya sih, tapi emang iya pasti itu soalnya dia kan emang gitu orangnya" jawab Stela menatap Zahra dan Lily bergantian.
Lily juga mengangguk, "setuju, lo ingat kan waktu SMP lo pernah di ikutin sama dia karena dia takut lo gak pulang habis dari sekolah langsung main dulu" jawab Lily.
Stela mengangguk dengan setuju, "iya bener banget makanya gua juga tadi mikirnya gitu" jawab Stela.
"Udah nanti tanya aja sama Gibran " ucap Zahra.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com