webnovel

Sleepy Bookmaster

Ketika umurnya beranjak sepuluh tahun, Bayu tiba-tiba mendapati dirinya mengidap narkolepsi. Hidupnya yang dipenuhi tawa pun berubah menjadi kelam. Rasa kantuk selalu manghantui dirinya, membuat masa kecilnya lebih sering ia habiskan di kamar untuk tidur dan membaca buku. Waktu berlalu, Bayu kini telah lulus kuliah di umurnya yang ke-22. Namun pada suatu hari Bayu tiba-tiba mewarisi artifak berupa perpustakaan yang tertanam di alam bawah sadarnya. Di dunia yang telah dipenuhi oleh mahluk-mahluk fantasi dan supranatural, Bayu sedikit bergairah untuk melakukan sesuatu dengan kekuatan barunya. "Mari buat dunia ini semakin kacau balau! Haaa... tapi kalau kupikir lagi, aku terlalu mengantuk, mendingan juga tidur."

hatentea · Fantasi
Peringkat tidak cukup
299 Chs

Perang Akademi (5)

Di langit Kota Akademi, seekor ular naga besar terbang dengan angkuh. Tubuhnya dipenuhi oleh sisik yang berwarna merah kecoklatan, terlihat keras dan tajam. Kumis naga itu panjang menari di udara. Naga itu kembali meraung.

"Roooaaarrr!!"

Membuat para manusia yang telah mematung kini bertekuk lutut karena tenaga dari kaki mereka seperti terambil oleh rasa takut. Hanya avonturir kelas emas atau tentara dengan kemampuan setara masih mampu berdiri, walau tubuh bergetar. Sedangkan platinum, mereka melihat naga itu dengan takjub. Keringat mengalir dari tengkuk mereka, merasakan bahwa perang terasa semakin sulit seiring berjalannya waktu.

Para prajurit manusia kadal, melihat naga terbang di langit, mereka langsung bersujud. Menyembah makhluk itu seakan tuhan mereka.

Naga itu lalu membuka mulutnya, memperlihatkan taring-taring besar menyeramkan. Di dalam mulutnya, tampak terlihat perkumpulan aura berwarna merah yang semakin lama semakin besar, menutupi mulut naga.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com