Bab 138
Bunda Mau Adik
"Good job bro, selamat jaga adik gue dengan baik. Lo emang suaminya tapi gue tetap abangnya, setiap hal yang membuat Siska sakit gue juga bisa merasakannya. Bahagiakan terus Siska selama dia menjadi istri lo, dan ingat satu hal kalau lo udah bosan dengan Siska. Kembalikan sama gue, karena gue gak akan pernah menyia-nyiakan dia."
Mendengar ucapan yang dilontarkan oleh Bian membuat Siska menangis dan segera memeluk abangnya itu, hormon kehamilan benar benar membuat Siska mudah terharu, apa lagi dengan mendengarkan apa yang baru saja di ucapkan oleh Bian.
"Gue bakalan jadi pria yang tidak pernah bersyukur jika sampai membuat wanita sebaik, dan sekuat Siska menangis atau tidak bahagia. Gue bakalan buat istri dan anak anak kita nanti selalu bahagia, terima kasih sudah menjaga bidadari hati gue. Sekarang dia adalah tanggung jawab gue, dan sebagai janji gue. Gue akan selalu membuat, Siska dan keluarga kecil kami bahagia."
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com