webnovel

Oh Mas Arya

Cuma kisah seorang remaja putra, masih SMA yang jatuh cinta sama seorang pemuda kampung, miskin dan ditinggal istirnya menjadi TKI Tidak disanggka kalo ibu kandungnya, ternyata adalah saingan terberatnya. Bagaimana perjuangan Bagas menghadapi gejolak batin? Mampukah ibunya Bagas mendapatkan hati Arya? Lalu, apakah istri Arya akan kembali dari luar negeri? ===== Bagi Bagas, mencintai pria straight itu ibarat mendekatkan diri dengan api unggun. Awalnya hangat, dan menyenangkan, tapi jika terlalau lama dan mencoba untuk semakin dekat, akan terasa panas, membakar, dan sangat menyiksa.

Altwp · LGBT+
Peringkat tidak cukup
104 Chs

Biarkan aku menjagamu

Sembilan hari setelah meninggalnya ibu Ratna sudah berlalu, acara tujuh haripun sudah selesai dilaksanakan dua hari yang lalu.

Selama hari itu pula, kepada Bagas belum ada seorangpun yang berani menceritakan peristiwa yang terjadi di hari pernikahan Arya dan ibu Ratna. Semua masih larut dalam kesedihan yang belum bisa menerima kepergian ibu Ratna. Terlebih Bagas, ia lebih sering melamun dan selalu terlihat murung.

Begitupun dengan Arya, meski selama tujuh hari ia tinggal di rumah Bagas, namun ia belum sempat bercerita kejadian yang sebenarnya. Arya juga disibukan untuk mengurus acara yasinan, atau mengirim do'a, sampai ke acara tujuh hari.

Sehingga sampai hari ini, sampai Arya sudah kembali ke rumah untuk istirahat, Bagas belum mengetahui jika Arya belum syah menjadi suami alm,ibu Ratna. Karena Arya belum sempat menyelesaikan kalimat ijab qobul.

Selain itu, tentang rencana perceraian Arya dengan istrinya, Arya juga belum ingin membicarakannya pada siapapun. Kecuali ibu Sumi.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com