webnovel

MY BLOOD'S DEVIL AND ANGEL !

Namaku Antonio, lahir dari perempuan biasa... tapi tak ada yang tahu dalam darahku mengalir Devil, Angel dan manusia sekaligus tanpa diketahui siapa ayahku ... keluarga besar mamaku memasukan aku ke biara agar pendeta bisa mengawasiku, karena mereka sudah membunuhnya ? atau masih hidup ...

pangeran_Biru · Fantasi
Peringkat tidak cukup
51 Chs

Bagian Ke Empatbelas

KISAH ATHERUS DAN MAYA, DEVIL DAN ANGEL 1

Sementara itu di Hell atau neraka yang paling dalam, ada seorang lelaki terdiam di sebuah penjara api disebuah pulau yang sekelilingnya merah menyala. Konon panasnya api di bumi tidak ada apa-apanya dibanding di neraka gerbang ke tujuh. Nama lelaki itu Atherus salah satu dari sekian banyak anak Raja Iblis. Dia dikurung selama 1000 tahun karena kesalahannya, mencintai seorang Angel yang cantik jelita. Bagi Atherus penjara di gerbang ke tujuh ini tidak ada apa-apanya. Sayang kekuatannya saat ini baru setengah.

Atherus memang berbeda dari pangeran Iblis yang lainnya termasuk tampan dan gagah. Karena ayahnya juga punya istri mantan bidadari dari surga. Jadi sebenarnya ini bukan pertama kalinya keluarga kerajaan iblis jatuh cinta kepada seorang Angel. Hanya yang membedakaannya tingkatan Angel di surga yang sama dengan Neraka yaitu dari satu sampa ke tujuh.

Dalam tingkatan baik Neraka dan Surga punya pimpinan dan anggota masing-masing sebagai penjaganya. Dan Atherus berhasil mendapatkan Angel yang ke tujuh. itu adalah sangat langka karena Surga ke tujuh letaknya dekat dengan sang maha pencipta, tentu sangat ketat keamanannya. Setiap Bidadari di surga punya kecantikan tersendiri. Tingkatan pertama saja sudah sangat cantik, bagaimana dengan di tingkat ketujuh.

Bukan hanya Atherus, Angel atau bidadari pun dihukum di neraka ke tujuh yang sama, dan telah terbuang dari surga karena kesalahannya. Namanya Maya, sejak di penjara ia terus menangis menyesali nasibnya, pada akhirnya ia harus mengakui ini adalah perasaan pertama yang ia rasakan yaitu jatuh cinta. Yang tidak bisa di ungkap dengan kata-kata hanya itu yang ia akui dan tidak ia menyesalinya.

"Tuan Atherus, hukuman anda sudah selesai !" ucap sang penjaga di neraka ketujuh yang tinggi tubuhnya sama dengan raksasa, berbulu lebat di sekujur tubuhnya berwana merah kulitnya. Bertaring dan bertanduk.

"Terima kasih penjaga, apa istriku juga ?" tanyanya, penjaga itu mengangguk.

"Pertemukan aku dengannya !" perintahnya.

"Baik yang mulia !" walau bagaimana pun Atherus adalah putra raja Iblis dan levelnya tertinggi jadi tak ada alasan penghuni neraka menghormatinya.

Atherus pun di bawa ke sebuah tempat, dan akhirnya kedua ingsan pun bertemu dan berpelukan, setelah sekian ribu tahun.

"Wah-wah selamat ya kalian sudah bebas! romantisnya !" tiba-tiba seseorang hadir di sana.

"Kakak Aurelia ?" Atherus terkejut, dihadapannya berdiri gadis cantik dan seksi dengan pakaian yang terbuka dan membawa cambuk Api yang membara.

"Kenapa terkejut? aku datang kesini untuk bertemu dengan adik tercinta !" ujarnya tersenyum.

"Diakah bidadari dari Surga ke tujuh itu ?" ujarnya tersenyum mengejek, sambil menunjuk Maya yang kini buruk rupa karena kecantikan sebagai Angel telah di cabut.

"Memangnya kenapa? aku tak perduli apapun tentang dia! aku tetap akan mencintainya !" jawab Atherus tegas.

"Cinta? itu omong kosong! hanya menimbulkan kesengsaraan! dan itu menjijikan yang di punyai manusia mahluk rendahan !" ucapnya sinis.

"Kalau begitu, kami akan pergi !" ujar Atherus,

"Tidak semudah itu adikku sayang !" gadis berambut panjang hitam sepinggang itu tersenyum.

"Apa maksudmu ?" tanya Atherus.

"Aku harus membunuhmu !" katanya dengan datar.

"Ha ... ha ... ! serius ?" tanya Arherus.

"Tentu saja! aku ditugaskan ayah untuk membunuhmu karena telah melanggar hukumnya !" katanya.

"Menikahi Angel adalah melanggar, lalu bagaimana dengan ayah sendiri sebagian istrinya keturunan Angel! ternasuk kakak sendiri! tunggu kamu sedang mengincar sesuatu bukan? aku dengar ada pemberotakan kudeta pengalihan kekuasan untuk menjadi raja Iblis !" ujar Atherus sambil menatap kakaknya.

"Jangan banyak bicara, terima ini !" ujarnya tanpa banyak basa basi perempuan itu melesatkan cambuk apinya, Atherus melesat terbang untuk menghindarinya yang memang sangat berbahaya. Dalam sejep batu besar hancur berkeping-keping.

"Istriku, makanlah ini !" Atherus memberikan sesuatu kepada Maya istrinya. Perempuan itu menatap dan kemudian memakannya. Tanpa di duga ada cahaya yang menyilaukan terpancar dari tubuhnya, Maya tertegun wajahnya kembali cantik, sayap putihnya berkilauan.

Aurella pun terkejut, ia tahu Atherus memberikan buah surga yang sangat langka. Dan itu membuat Maya mendapatkan kekuatan Angelnya kembali.

"Kurang ajar kau Atherus ! kamu sudah mencuri benda legenda dari ayah !" teriak Aurella marah.

"Ha ... ha ... ! bukankah sama saja kakak juga !" tertawa mengejek.

"Awas kau ya !" ia pun menyerang kembali kali target mereka berdua, tentu saja Atherus dan Maya melawan. Terjadilah petempuran yang seru dan dahsyat. Akhirnya Atherus pun mengeluarkan sebuah pedang dan mengeluarkan cahaya api dan mulai menyerang balik serbuan Aurella, wanita itu terkejut karena pedang di tangan adiknya bukan sembarangan, cambuk apinya tidak sebanding dengan pendang mustika.

"Kita akan kemana mas ?" tanya Maya, kepada suaminya Atherus.

"Mencari anak kita sayang !" jawabnya sambil bergandengan tangan terbang menuju Bumi, setelah mengalahkan kakaknya Aurella.

"Kurang ajar kau Arherus ! aku tahu kamu akan ke Bumi untuk mencari putramu ! lihat saja nanti !" gadis cantik yang terluka menghilang.

--------------------------

Atherus anak yang ke 99 dari 100 anak lainnya dari seratus istri sang penguasa Neraka yaitu Raja Iblis. Dari sekian banyak istrinya hanya tiga dari keturunan Angel, sisanya manusia perempuan penghuni Neraka.

Istana Raja Iblis terletak di sebuah tebing tinggi yang terjal dan tentu saja panas dan gelap. Sebagai keturunan Angel, Atherus memiliki kekuatan khusus yang berbeda dengan yang lainnya. Hanya dia dan dua lainnya mempunyai wajah rupawan, sisanya menyerupai Devil bertanduk, jari dan kuku panjang dan sayap Hitam legam.

Atherus tumbuh menjadi anak yang gagah dan perkasa sekaligus pintar. Tapi sayang dia dan dua lainnya tidak di sukai karena iri akan semuanya. Atherus sendiri sangat bandel dan nakal. Dengan kemampuan ilmunya ia berhasil masuk ke surga dengan menyamar. Apalagi dia keturunan Angel maka 'baunya' tidak terdeteksi penjaga Surga, mereka pandai mengetahui mana penghuni surga dan neraka.

Awalnya Atherus menyukai surga karena keindahan pemandangannya yang luar biasa indah tak ditemui di tempat lain. Di surga semua keindahan ada di sana, Air terjun yang manis, buah-buahan beraneka warna dan kelezatannya serta tentu saja para penghuninya selalu tersenyum dan bahagia.

Di usia menginjak remaja, Atherus tumbuh menjadi pemuda tampan, setiap bulan ayahnya membuat pesta besar, bukan hanya makanan. Gadis cantik dan pemuda tampan akan di persembahkan untuk mereka anak-anaknya dan para tamu undangan, baik digunakan sebagai budak seks atau diminum darahnya, bagi mereka manusia tidak ada harganya.

Tetapi Atherus tidak perduli dan tertarik dengan mereka. Walau para saudara lainnya sangat antusias dengan pesta ini baik perempuan atau laki-laki. Para manusia ini pasrah dan tak bisa menolak apa lagi sebagian besar anak raja iblis berupa jelek, tinggi besar, bertaring, penuh bulu dan bau.

"Atherus kamu tidak bergabung dengan mereka ?" tanya kakak kelaki bernama Thorm yang juga tampan gagah dan macho. Atherus menggeleng.

"Aku tidak tertarik !" ujarnya.

"Kalian nikmati saja pestanya, jangan banyak bicara !" sela Aurella. Walau cantik dia mengerikan karena semua lelaki akan disiksanya tanpa ampun.

Sementara Thorm kuat tak mempan senjata apapun sayang dia bodoh, dia suka bermain dengan banyak wanita, dan itu salah satu kekuatannya juga, sehingga banyak wanita tak kuat bila sudah diranjang.

Ya, semua dosa besar dengan mudahnya di temui di istana kerajaan Iblis, tak ada larangan apapun, bebas melakukan apapun tanpa ada takut sedikit pun.

----------------

Kehidupan Atherus berubah, setelah sering bermain ke Surga, ke Devilannya pun di pertanyakan. Sejauh ini ia berhasil melewati gerbang surga ke enam tanpa hambatan berarti. Di sanalah ia mendengar kabar bahwa Surga tertinggi melebihi dari tingkatan sebelumnya.

Sayang di sana lebih ketat penjagaannya, siapapun tidak boleh masuk, bahkan warga surga di level bawah pun jarang kesana. Karena akan di tembak panah api biru yang akan menghilangkan semua kekuatan mereka dan itu perlu 1000 tahun untuk sembuh padahal hanya selewat saja, entah kalau kena...

Bersambung ...

cerita ini hanya fiksi alias khayalan dan imajinasi penulis, tidak ada sangkut paut dengan kenyataan, orang, organisasi atau apapun itu yang sama di dunia nyata ... semua hanya sebagai latar belakang cerita ... mohon maaf bila ada salah kata, ucapan di cerita ini ...

pangeran_Birucreators' thoughts