webnovel

MUGEN [ TAK TERBATAS ]

Big Leader of City adalah julukan salah satu geng terkenal di suatu kota. Geng tersebut bernama Grudge Cluster. Geng ini sangat ditakuti dan dikenal sebagai geng pembalas dendam. Siapapun yang berurusan dengan mereka maka orang tersebut tak akan selamat. Begitupun dengan ketiga geng terkenal lainnya. Mereka mencoba tak terlibat dengan Grudge Cluster karena tak ingin menjadi korban. Kemunculan mafia asing dan keterlibatan kelompok Yakuza yang merusak kota menjadikan keempat geng mulai berkerja sama. Tak peduli dendam mereka di masa lalu, mereka hanya ingin membalaskan dendam karena orang-orang itu sudah merusak kota yang mereka cintai. Terutama Grudge Cluster, geng tersebut tak akan tinggal diam melihat kota kelahirannya dihancurkan dengan mudah. Maka dari itu, sang leader mulai memikirkan rencana besar. Di mana rencana tersebut akan membawa malapetaka bagi kelompok Yakuza serta mafia asing itu. Apa rencana yang tengah dipikirkan oleh Leader Grudge Cluster? Bagaimana mereka akan melawan kelompok Yakuza dan mafia asing itu? Apakah rencana tersebut akan berhasil atau tidak? Jika penasaran, langsung baca! Jangan lupa vote dan comment-nya.

ookamisanti_ · Seni bela diri
Peringkat tidak cukup
380 Chs

[ FUYUKI HIROOMI ] KEDATANGAN MEREKA

Tiba-tiba saja ku dengar ada seseorang yang berteriak. Dengan cepat kami segera keluar dari rumah Hamada. Ku lihat ada segerombolan pria berjas hitam datang dari arah gerbang. Aku dan Gun saling pandang saat tahu siapa mereka. Ya, para pengejar. Dengan cepat aku dan teman-temanku melangkah maju mendekati mereka. Kali ini kami tak akan mundur meski mereka bersenjata sekali pun.

"Hh! Ternyata kalian bersembunyi di sini," kata salah satu dari mereka. Tidak ku sangka ternyata dia adalah anak Pemimpin Besar. Kusso! Mengapa dia harus turun tangan? Kami berhenti tepat di depan mereka.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com