"Jangan terlalu memaksakan dirimu, Hiroomi! Bagaimanapun juga kami ke sini bukan hanya karena perintahmu, tapi karena keinginan kami juga yang bersedia membantumu. Jika hal ini melibatkan orang-orang yang ada di kota, aku akan turun tangan meski tubuhku menjadi korban. Selagi mereka selamat dan tidak kenapa-kenapa, mengapa aku harus takut berhadapan dengan orang-orang bersenjata itu? Kita kuat, kita memiliki Mugen Gang dan kita punya banyak dukungan dari warga kota. Apa salahnya kalau kita melawan? Namun jika kau belum siap, mundur pun tidak masalah. Itu demi keselamatan kita dan kita juga tahu seberapa kuatnya mereka," tutur Kazuma membuat membenarkan apa yang dia katakan. Ya, dia benar. Apa yang dia katakan memang benar.
"Kazuma benar. Ada kami yang selalu berada di sisimu. Setidaknya andalkanlah otak kami. Siapa tahu kami bisa memberikanmu jalan keluar. Jangan hanya memikirkan cara ini dan itu seorang diri," timpal Gun. Ku anggukkan kepalaku menyetujui ucapan mereka.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com