webnovel

Berteman dengan Kalkun

Editor: Wave Literature

"Ya, itu memang mobil Nyonya muda."

Si kecil langsung tersenyum cerah, dia kemudian mengambil tas sekolahnya dari tangan Paman Jin.

"Kakek Jin, Ning Ning dan Jiang Tingxu pergi dulu. Kakek Jin bantu Ning Ning menjaga Kakek buyut, ya!"

"Anak ini masih memiliki hati nurani. Lihatlah, dia bahkan masih mencemaskan kakek buyutnya."

"Baiklah, baiklah, Tuan muda kecil jangan mengkhawatirkan hal itu."

Menjaga dengan baik Tuan Mo memang sudah menjadi kewajiban Paman Jin.

Mobil putih itu telah berhenti, lalu Jiang Tingxu keluar dari mobil untuk menyapa Paman Jin.

"Paman Jin."

"Nyonya muda, hari ini pulang kerja lebih awal?"

"Ya, minggu ini jadwal pagi."

Paman Jin pun mengangguk, "Tuan muda kecil sudah menunggu Anda sangat lama, sedangkan Tuan masih memancing ikan di halaman belakang. Apa Nyonya muda ingin masuk untuk menyapa Tuan?"

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com