Teman-teman Mumut menatap Bian yang tampak sangat menyayangi istrinya, hal yang sangat berbeda dengan yang mereka dengar selama ini apalagi mereka jarang melihat sosok Bian bersama istrinya di depan media. Itu karena Bian memang sangat over protektif pada kelurganya.
Melihat bagaimana laki-laki muda itu memperlakukan istrinya dengan penuh cinta dan perhatian membuat mereka merasa iri. Para wanita ingin menggantikan posisi Mumut sebagai istri laki-laki tampan itu. Mereka menatap Bian yang beranjak dari tempatnya dan berbaur ke keramaian untuk mengambilkan makanan untuk dia sendiri dan istrinya.
Kini perhatian mereka kini tertuju pada perempuan cantik yang sedang hamil yang tengah duduk dengan anggun di antara mereka. Kehamilan memang telah membuat tubuhnya melar tapi wajahnya yang cantik tampak semakin cantik dengan senyum ceria di wajahnya, mereka mengabaikannya tadi karena mereka terlalu fokus pada Bian dan memandang rendah perempuan yang ada di samping Bian tadi.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com