webnovel

Hilda Telah Pergi Untuk Berobat

Rosie mengetuk rumah Hilda beberapa kali namun sama sekali tidak terdengar suara balasan dari dalam sana. Ia menoleh ke arah Aslan yang mengedikkan bahunya.

"Haruskah kita memeriksa ke dalam?" tanya Rosie.

"Silahkan, lakukan yang ingin kau lakukan," jawab Aslan.

Rosie mengetuk sekali lagi tetapi karena tidak terdengar apa pun, ia pun memutuskan untuk masuk ke dalam tanpa menunggu izin dari Hilda.

Pintu belakang rumah Hilda tidak terkunci, ia mengernyitkan keningnya melihat rumah hilda yang begitu gelap.

"Hilda? Apakah kau ada di dalam sana?" tanya Rosie.

Aslan yang di belakang membuka pintu rumah tersebut lebih lebar agar cahaya sore bisa masuk ke dalam dan menerangi bagian dalam rumah. Rosie membuka tirai jendela agar lebih terang tetapi tak menemukan siapa pun di sana.

"Hilda?" panggil Rosie sekali lagi yang khawatir mungkin saja Hilda tahu bahwa ada orang tetapi tidak ingat menyahut.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com