Hari berikutnya sangat kacau di perusahaan. Fisa menghilang , uang untuk membayar ganti rugi kepada perusahaan Mahardika Fashion juga belum ada. Fisa pergi dengan semua uang yang ia miliki. Perusahaan Sunshine Group benar-benar berada dalam masa krisisnya.
Rapat darurat kembali diadakan, para dewan direksi berkumpul di satu ruangan. Mereka menuntut tanggung jawab dari keluarga Luwin. Naya duduk di kursi pimpinan dengan gugup,btabgannya dingin dan bergetar. Sungguh di luar dugaannya. Naya tidak menyangka Fisa akan setega ini terhadap keluarganya. Naya belum bisa membuka mulutnya saat para dewan direksi mencecarnya dengan berbagai pertanyaan.
"Bagaimana ini? Besok adalah tanggal jatuh tempo, perusahaan kita akan diambil Alih oleh Mahardhika Fashion jika kita tidak dapat membayarnya."
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com