webnovel

Kenapa Harus Dia?

Lusi membawa Arman ke dalam apartemennya. Tentu saja untuk mempertemukan pria itu dengan Keke, jika tidak, mau apa lagi?

"Lihatlah siapa yang aku bawa?" ucap Lusi dengan suara besar.

Keke yang tengah duduk santai pun segera menoleh. Dia tidak nampak terkejut sedikit pun, seperti sudah mengetahui bawa Arman akan datang.

"Kau tidak terkejut?"

"Tidak. Mas Arman sudah menghubungiku sebelumnya. Aku buatkan minum dulu."

Lusi mengernyit bingung. Dia menatap Arman dengan sorot intimidasi.

"Apa yang ingin kau tanyakan padaku?" seloroh Arman begitu saja.

"Kalian ada hubungan apa di belakangku? Apa ada yang sedang kalian sembunyikan?"

"Sama sekali tidak," sahut Keke sembari meletakkan sebotol minuman soda di atas meja. "Kami tetap partner yang baik untukmu. Tenang saja."

Lusi berdecih dan membuang wajah ke arah lain. "Aku tidak percaya. Kalian tidak ingin mengatakannya padaku? Atau aku sendiri yang akan mencari tahu?"

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com