Beberapa saat sebelumnya.
Di dalam area khusus VVIP ruangan ballroom.
"Ayesha, kau coba lihat, disana itu! Bukankah Daniel terlihat dekat dengan gadis yang bernama… siapa..? Ve.. Ve.. Veline?" Tanya ayah Ayesha, sambil menyikut lengan anak perempuannya yang duduk di sampingnya.
"Namanya Velina, ayah," Ucap Ayesha, menyembunyikan perasaannya.
Ia tahu betul, sebentar lagi, ayahnya ini pasti akan segera menceramahinya.
Dan tentu saja, dugaannya tepat.
"Sepertinya gadis itu terlihat makin dekat dan makin akrab dengan Daniel," ucap ayahnya, sambil memasukkan makanan ke dalam mulutnya.
Tadi mereka sempat terjebak macet total dalam perjalanan mereka kesini hingga mereka bahkan tak dapat mengikuti acara makan malam di kapal pesiar tersebut.
Sehingga, mereka baru dapat makan di tengah malam seperti ini.
"Ya, kabarnya, mereka kan teman dekat sejak kecil," ucap Ayesha akhirnya, meskipun di dalam hati ia tetap menahan dongkol.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com