webnovel

Bagian Awal Dari Kehidupan Wang Xiaoming

Editor: Wave Literature

Shi Fengchen pun lalu berjalan ke sebuah ruangan. Ia lalu mengambil setumpuk arsip yang begitu tebal dari dalam laci yang tersembunyi di lemari itu dan ia kemudian membukanya di atas meja.

Arsip - arsip ini berisikan tentang Zhao Layue dan juga Jing Jiu.

Tahun lalu, penyelidikan yang dilakukan oleh Pure Heaven Bureau dihentikan dan semua arsip ini pun diletakkan di ruang penyimpanan hingga berdebu. Sampai akhirnya, ia diam - diam membawa semua arsip tersebut pulang ke rumahnya sepuluh hari yang lalu.

Shi Fengchen pun lalu membalikkan halaman - halaman dari arsip - arsip tersebut dan ia melihat kata - kata serta gambar - gambar yang telah ia ingat dengan begitu jelas. Semua arsip ini mencatat tentang pembunuhan ketujuh puluh empat orang itu dan juga sejumlah pemandangan berdarah yang ada di tempat kejadian.

Semua gambar ini berkelebat di depan matanya dan dengan perlahan, menyatu dengan kejadian - kejadian yang ada dalam ingatannya.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com