"Chayden," lirih Kushi dengan mata mulai memerah seperti orang ketakutan mendengar perkataan dingin antara Chayden dan Ailee.
Ellard dan Chayden langsung tersadar akan keadaan sekarang. Ellard sadar kalau sebelumnya Kushi tidak pernah mendengar perkataan yang sensitif seperti itu. Sedangkan Chayden, dia mulai memahami keadaan kalau istrinya sekarang mulai ketakutan.
"Ailee, tolong hentikan perdebatan kalian. Kushi bukan wanita yang mudah mendengar kata-kata yang berkulit sensitif seperti itu. Di tempat kami, semua perkataan yang keluar dari orang-orang di sekitar bernada lembut dengan kata-kata yang enak didengar. Jadi ketika dia mendengarmu berdebat dengan Chayden terlebih lagi menyangkut hal yang bernyawa, Kushi akan menjadi langsung ketakutan."
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com