Pepohonan hijau menyebar di wilayah puncak gunung. Hingga pada akhirnya, pepohonan itu menjalar sampai sejauh mata memandang. Jika melihat dari kejauhan, tempat itu seperti lautan hijau.
Ying Huanhuan duduk diam di atas batu hijau. Rambut ekor kuda hitam gelapnya kini terjatuh seperti air terjun. Sesaat kemudian, angin sepoi-sepoi meniup pinggangnya yang langsing dan lembut. Rambutnya yang berwarna hitam menari dan menguarkan aroma tipis.
Tangan nona muda tak bercela itu perlahan-lahan memetik siter zamrud. Sesaat kemudian, dia perlahan-lahan mendongak, dan matanya yang lebar serta cerah menatap ke langit. Suara angin bertiup kencang yang diiringi gelombang aura mengerikan muncul cepat dari area tersebut.
"Swuush! Swuush! Swuush!"
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com