"Apa yang kamu lakukan di sini?" tanya penghuni unit apartemen tersebut.
"Apa dengan mendapatkan semua yang kamu inginkan, maka kamu akan berhenti mengganggu kahidupan kami?" tanya wanita itu.
Penghuni apartemen itu pun mengerutkan dahinya. Dia tak mengerti dengan apa yang di katakan wanita itu.
"Apa yang sebenarnya kamu katakan?" tanya penghuni apartemen itu yang tak lain adalah Florence. Di hadapannya tengah berdiri seorang wanita yang tak lain adalah Lili.
"Aku ingin bicara secara pribadi denganmu, anggap saja sesama wanita. Tapi, apa kamu takan mengajakku masuk ke apartemenmu?" ucap Lili seraya tersenyum.
Florence terdiam sejenak, dia memperhatikan raut wajah Lili. Sepertinya Lili memang ingin mengatakan sesuatu yang penting.
"Masuklah," ucap Florence dan Lili pun masuk ke apartemen Florence.
"Kamu mau minum? Kamu pasti berpikir panjang sebelum memutuskan datang menemuiku," ucap Florence seraya tersenyum menatap Lili.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com