webnovel

CINTAKU DI UJUNG SURGA

KEKASIH BAYANGAN : CINTA DI UJUNG SURGA "Kamu hadir di awal perjalanan hidupku, dan kamu juga yang hadir di akhir perjalananku hingga akhirku nanti. "(Marey Megan) Dean Luther (24 th) kembali ke Indonesia untuk menebus kesalahannya pada Marey Megan (23 th) kekasihnya yang lumpuh akibat kecelakaan saat bersamanya dua tahun yang lalu. Akibat kecelakaan itu wajah Dean mengalami rusak berat. Terpaksa Dean mengubah wajahnya seperti Luis Fedrick saudara sepupunya seorang Pilot. Dengan memakai identitas Luis Fedrick, Dean ingin mendapatkan cinta Marey kembali dalam hidupnya sebelum penyakit leukimia yang di deritanya merenggut nyawanya. Bagaimana kelanjutan kisah cinta Dean? apakah Dean bisa mendapatkan cinta Marey walau hidupnya sudah tidak lama lagi? Ataukah cinta Marey akan datang dalam hidup Luis Fedrick saat Dean menitipkan cintanya pada Luis Fedrick??

Nickscart_2 · Masa Muda
Peringkat tidak cukup
188 Chs

SENDIRI DALAM KERINDUAN

Di sebuah Hotel....

Luis menghela nafas panjang menatap jalanan yang terlihat kecil dari tempatnya ia berdiri. Luis sudah berada di kamar hotel tingkat tiga puluh.

"Asshh!! sepertinya aku tidak akan bisa bertahan di sini. Baru beberapa jam tidak mendengar suara Marey, aku sudah sangat merindukannya," ucap Luis sambil meremas rambutnya merasa dirinya kacau.

"Sepertinya Tuhan telah menghukumku dengan memberi karma padaku," ucap Luis dengan menahan nafas bangun dari duduknya dan berjalan ke kamar mandi untuk menenangkan hati dan pikirannya yang benar-benar gelisah.

"Tuut...Tuut...Tuut"

Tiba-tiba terdengar suara ponselnya berbunyi. Dengan cepat Luis kembali ke tempat tidurnya dan mengambil ponselnya.

"Marey?? Ya Tuhan Marey yang menghubungiku. Aku harus melakukan apa sekarang? aku sangat merindukannya," ucap Luis sambil mengusap wajahnya dengan salah satu tangannya sedangkan tangan satunya masih memegang ponselnya.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com