Ezra hanya duduk diam tak berkutik saat Pemilik toko yang bernama Vino meneriakinya pencuri dan menghubungi polisi untuk menangkapnya dengan tuduhan telah mencuri perhiasan.
Dua polisi wanita datang dengan wajah dingin berbicara serius dengan Pemilik toko.
"Tuan Vino, apa benar gadis ini telah mencuri perhiasan anda?" tanya salah satu polisi itu sambil mencengkeram lengan Ezra dengan sangat kuat.
"Lepaskan aku!!! itu tidak benar!! aku hanya memegangnya saja! aku tidak mencurinya! dia yang memberikan kalung itu padaku!" ucap Ezra dengan wajah mengeras.
"Diam kamu gadis nakal!! jangan bicara sebelum aku bertanya padamu!" ucap polisi itu dengan tatapan tajam.
"Aku tidak akan diam!! lepaskan aku!! kalian harusnya tidak percaya pada Vino!! dia pria sialan!! pria yang tidak tahu malu!!" teriak Ezra dengan wajah merah padam berusaha melepas cengkraman polisi itu.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com