Setelah memakan waktu yang cukup lama di perjalanan, akhirnya mereka telah sampai di rumahnya Azka. Kini Azka telah memarkirkan mobilnya di tempat seharusnya dan setelahnya mereka keluar dari sana.
Melangkahkan kakinya untuk masuk ke dalam rumah dan mereka langsung saja menghempaskan tubuh mereka ke sofa yang ada di ruang tamu. Di sana mereka melupakan rasa lega mereka karena Bennedict yang kini telah menerima hubungan mereka. Felix yang berada di samping Azka langsung saja memeluknya dari samping demi mencari kenyamanan di sana dengan senyuman yang tidak pernah luntur sedari tadi.
Tentunya hal itu langsung disambut dengan Azka. Ia membalas pelukan Felix dengan mencium puncak kepala Felix. Ia senang, semua berjalan sebagai mana mestinya.
Ayah Felix telah menyetujui hubungan mereka, jadi mereka tidak perlu mengkhawatirkan apapun lagi. Mereka tidak perlu memikirkan segala jenis penolakan dari orang sekitar mereka karena mereka sangat tahu bagaimana orang sekitar mereka.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com