Dev yang mendengar perkataan Felix seketika panik karena Felix berani sekali mengajukan pertanyaan itu. Ia kemudian segera mengatakan apa yang ada di benaknya pada Brams yang masih duduk bersama mereka.
"Ah Pak, maafkan Felix karena bertanya seperti itu. Ia hanya penasaran saja setelah tidak melihat Bapak begitu lama, jadi saya harap Bapak tidak tersinggung dengan perkataan Felix tadi." Ucapnya saat itu.
"Maaf Pak, tapi apa saya tidak sopan karena menanyakan hal itu?" Tanya Felix kembali.
Ia merasa sedikit menyesal telah menanyakan itu, namun apa yang disampaikannya sudah tidak bisa ditarik lagi. Mau tidak mau ia hanya akan menunggu Brams menjawabnya.
"Kalian ini, saya tidak akan memakan kalian kok. Kenapa kalian serius begitu padahal pertanyaan Felix masih biasa saja.
Dan juga, berhentilah meminta maaf ckck." Brams menggelengkan kepalanya heran karena ketiga pekerjanya nampak masih canggung saat berada di sampingnya.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com