Chelsea terdiam seketika pada waktu Nicholas membentaknya, karena ia ketahuan berada di dalam rumah Nicholas. Chelsea tidak bisa mengatakan apapun dia hanya diam berada di pojokan ruang makan, Chelsea tidak menduga bahwa kejadian tersebut akan terjadi.
Padahal Chelsea sudah menggunakan kekuatan sihir terbaiknya untuk bisa menyembunyikan keberadaannya dari Nicholas, namun rasanya hal tersebut sia-sia. Karena Nicholas dengan begitu mudah menemukan keberadaan dari Chelsea.
Laura yang melihat hal tersebut, dia hanya terdiam berdiri di sebelah Nicholas, mengamati gadis yang saat ini sedang berdiri ketakutan karena Nicholas membentaknya dengan ada yang begitu menyeramkan.
"Nicholas, jangan terlalu keras kepadanya!" Ucap Laura mencoba untuk menenangkan Nicholas, sambil mengelus bahu Nicholas dengan lembut.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com