"Apa kau tidak ingin beristirahat sekarang? Kau pasti sudah sangat lelah dan rambutmu sudah kering. Atau kau ingin makan sesuatu untuk mengisi perut? Aku hampir lupa kita belum makan siang sejak tadi,"
Cleo menggeleng dengan lemah.
"Jika kau lapar kau sebaiknya makan lebih dulu. Karena aku mendadak sangat mengantuk. Kau benar, aku sepertinya butuh istirahat."
Cleo sudah menguap beberapa kali. Ia lebih memilih untuk membaringkan tubuhnya di atas tempat tidur daripada mengisi perutnya yang jujur belum memiliki nafsu yang besar untuk makan karena kalah dari rasa lelah dan frustasi, hingga bahagiannya yang kini telah bercampur manjadi satu.
Cleo tidak bisa memungkiri perasaannya cukup terombang-ambing dengan kejadian berentet yang terjadi padanya. Ia nampak mulia telah dan Harry membiarkan. Harry juga sudah berjalan ke sisi ranjangnya untuk menidurkan Cleo dan menyelimutinya.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com