Hampir sampai di Efteling Theme Park, Amoka bersorak-sorak kegirangan dari dalam mobil memandang taman hiburan itu dari kejauhan.
Sementara itu Artha memandang malas keluar jendela.
"Paling-paling sama kek Dupan," gumamnya malas.
Andai Gita tidak memaksanya turut serta dan mengancamnya dengan capitan kepitingnya, pasti saat ini Artha sudah rebahan santai di apartemen Bima. Ketimbang mengikuti Amoka bermain di taman hiburan yang katanya sudah berdiri sejak 31 Mei 1952 dan menjadikannya taman hiburan tertua di dunia dan terbesar di Belanda.
Turun dari mobil, Artha yang tampak ogah-ogahan ditarik oleh Gita yang entah kenapa tidak habis-habis juga baterainya. Apakah ini karena faktor usia? Usia Gita jauh lebih muda darinya dan usia Artha kini telah di ambang batas menuju uzur.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com