"Apa? Kalian, sudah menikah?" tanya Patih Prawiraatmadja dengan suara terbata.
Terlalu terkejut, hingga pria itu sampai terjajar ke belakang, dengan wajah yang terlihat pucat.
"Pangeran bercanda?"
"Tidak. Aku tidak bercanda. Aku dan Virna sudah menikah, ini cincin pernikahan kami, aku juga sudah menjadi seorang muslim, mungkin akan sedikit berbeda dengan aku yang dahulu, jadi-"
"Tidak mungkin Pangeran, ini tidak boleh terjadi. Jika itu benar-benar telah Pangeran lakukan, bagaimana caranya menjelaskan semuanya pada paduka?"
"Itu sebabnya, aku ingin kembali ke istana, biar aku yang mengatakan semuanya pada ayah, dan aku juga Virna siap menanggung semua resikonya."
"Ini tidak semudah yang Pangeran katakan, paduka raja tidak akan membiarkan itu terjadi, jadi hamba mohon tidak usah membuat hal ini sampai ke telinga paduka raja, hamba bersedia untuk menutup mulut, tapi mari ikut hamba untuk melakukan pengobatan."
"Tidak!"
"Pangeran...."
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com