Pada duel yang sangat sengit tersebut, begitu salah satu kapal tempur kehilangan kecepatan, maka kapal itu akan dapat dengan mudah dijadikan sebagai target, meskipun kapal itu terus menembak.
Bintang laut itu adalah spesies mutan besi magnetik. Dengan berat seperti batu, maka setiap ekornya dapat menempel dengan erat pada bagian bawah kapal berbahan logam. Pada umumnya, selalu ada makhluk seperti bintang laut atau keong di bagian bawah kapal besar. Namun, pada saat ini, ada sangat banyak bintang laut dan keong di salah satu sisi kedua kapal tempur tersebut. Akibatnya, berat kapal itu melonjak naik – sehingga memberikan tekanan air laut yang lebih besar. Selain itu, kedua kapal itu sudah berada di posisi miring. Dalam keadaan seperti ini, baik kecepatan bertempur maupun akurasi tembakan mereka pun benar-benar menurun drastis.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com